Cara Mengecilkan Pori Pori Wajah Akibat Jerawat Dengan Cepat Dan Alami

Cara Mengecilkan Pori Pori Wajah Akibat Jerawat Dengan Cepat Dan Alami

Jerawat menjadi salah satu masalah pada kulit wajah yang hampir sering dialami banyak orang.  Tak hanya membuat wajah menjadi kurang menarik, jerawat juga meninggalkan masalah lainnya yang bertahan lama di wajah, mulai dari bekas hitam, wajah yang berlubang, bahkan membuat pori-pori wajah menjadi besar. Munculnya pori-pori yang membesar ini tentu saja tidak akan baik untuk kesehatan wajah anda. bahkan bisa menyebabkan jerawat dan komedo datang kembali. Lalu bagaimana cara mengecilkan pori pori wajah akibat jerawat? Anda bisa mencoba cara alami di bawah ini.

  • Es Batu

Anda bisa mencoba Cara Mengecilkan Pori Pori Wajah Akibat Jerawat dengan menggunakan es batu. Cara ini aman dan mudah dilakukan untuk menutup pori-pori wajah akibat jerawat. Es batu juga dapat anda gunakan untuk menutup kembali pori-pori yang terbuka karena aktivitas yang dilakukan dalam satu hari. Anda bisa menggunakan es batu segar dan aplikasikan ke wajah. jangan langsung menempelkan pada wajah karena bisa merusak pembuluh kapiler alami di wajah. anda bisa membungkus es batu dengan menggunakan tissue atau kain dan gosokkan perlahan di wajah. lakukan selama 5 menit saja dan wajah bisa terasa segar dan bersih seketika.

  • Madu

Cara Mengecilkan Pori Pori Wajah Akibat Jerawat

Madu merupakan bahan alami yang bermanfaat baik untuk kesehatan dan kecantikan kulit wajah. Madu bisa membantu untuk mengecilkan pori-pori wajah akibat jerawat. Kandungan kalium yang ada di dalam madu membantu untuk membunuh bakteri yang dapat menyumbat pori-pori wajah. anda bisa mencoba menggunakan madu alami untuk hasil terbaik. Cukup oleskan madu pada wajah secara merata dan diamkan beberapa saat. Setelah itu bilas dengan menggunakan air dan keringkan. Anda bisa melakukan perawatan ini secara rutin agar pori-pori wajah mengecil dan wajah tetap lembab.

  • Putih Telur

Meskipun baunya agak amis, namun putih telur efektif digunakan untuk mengecilkan pori-pori akibat jerawat. Kandungan asam amino yang ada di dalamnya dapat membantu proses regenasi kulit sehingga wajah kembali kencang dan pori-pori mengecil. Anda bisa mengoleskan putih telur merata di wajah dan kemudian lapisi dengan lembaran tissue. Hal ini dilakukan agar komedo di wajah dapat terangkat bersih pula. Setelah itu diamkan beberapa saat dan kemudian bilas dengan air hingga bersih.

  • Lemon Dan Oatmeal

Cara Mengecilkan Pori Pori Wajah Akibat Jerawat

Kandungan di dalam oatmeal dan lemon tak hanya membantu mengecilkan pori-pori wajah namun juga dapat membantu mencerahkan wajah secara alami. Anda bisa mengkombinasikan kedua bahan ini untuk dijadikan sebagai scrub alami yang dapat mengangkat sel-sel kulit yang mati. Campurkan 1 sdm oatmeal dan tambahkan dengan perasan air lemon. Aduk merata hingga berbentuk pasta dan kemudian aplikasikan pada wajah dengan gerakan memutar. Setelah itu  selama kurang lebih 15 menit dan bilas dnegan menggunakan air dingin.

  • Tomat

Cara Mengecilkan Pori Pori Wajah Akibat Jerawat lainnya akibat bekas jerawat dapat dilakukan dengan menggunakan masker tomat. Kandungan potassium dan vitamin C di dalamnya mampu mengatasi berbagai macam masalah wajah termasuk untuk mengecilakn pori-pori wajah. siapkan buah tomat yang masih segar dan haluskan. Setelah itu oleskan merata di wajah dan diamkan hingga mengering. Setelah itu bilas dengan menggunakan air bersih. Anda bisa melakukan cara ini rutin setiap harinya agar hasilnya maksimal.

  • Ampas Teh

Cara Mengecilkan Pori Pori Wajah Akibat Jerawat

Bagi anda yang sering mengkonsumsi teh, anda bisa menggunakan ampas teh untuk membantu mengecilkan pori-pori wajah akibat jerawat. Cukup campurkan ampas teh dengan sedikit air, dan kemudian balurkan pada wajah dan diamkan selama 30 menit. Setelah itu bilas dengan menggunakan air hingga bersih.

Baca Juga:  Ini Dia 5 Ramuan Tradisional Mengecilkan Pori Wajah Paling Ampuh

Nah itu tadi cara mengecilkan pori-pori wajah akibat jerawat dengan menggunakan bahan alami yang mudah dan cepat. Anda bisa melakukan cara diatas secara rutin hingga pori-pori wajah kembali mengecil. Semoga informasi Cara Mengecilkan Pori Pori Wajah Akibat Jerawat diatas dapat bermanfaat untuk anda.

error: Content is protected !!