Mempunyai berat badan ideal merupakan impian bagia setiap orang. Sehingga banyak sekali orang melakukan berbagai macam program untuk menurunkan berat badan mulai dari diet ketat, olahraga, dll. Jika kamu ingin mempunyai berat badan yang ideal maka tak perlu bersusah payah diet ketat untuk mencapainya, lakukanlah beberapa gerakan yoga untuk menurunkan berat badan secara mudah dan cepat. Selain menurunkan berat badan dengan melakukan yoga maka terhindari berbagai depresi, tekanan dan juga stress sehingga kita akan merasa lebih bahagia. Dengan melakukan yoga kita dapat mengubah mood menjadi lebih baik dan membuat tubuh lebih rileks. Jika kamu tidak mempunyai banyak waktu luang maka yoga merupakan solusi terbaik. Lakukanlah 5 gerakan yoga dibawah ini agar berat badan turun secara mudah dan cepat juga membuat tubuh menjadi lebih rileks dan bahagia. Berikut ini 5 gerakan yoga untuk menurunkan berat badan secara mudah dan cepat.
- Ardha Pinca Mayurasana
Ardha Pinca Mayurasana atau sering kali dikenal sebagai dolphin pose. Cara melakukan gerakan ardha pinca mayurasana ini yaitu mulailah dengan posisi seperti akan melakukan push up. Kemudian letakkan tangan pada tanah dan pastikan siku dan bahu berada pada posisi sejajar regangkan lah kedua kaki ke belakang. Angkat punggung dan pinggul secara perlahan hingga membentuk sudut 90 derajat. Atur posisi tulang ekor agar megarah tepat ke atas atau ke langit, sedangkan posisi kepala ditundukkan ke bawah. Tekuklah siku agar leher dan kepala beristirahat. Kemudian ambil tiga kali napas panjang secara dalam-dalam dan keluarkan secara perlahan.
- Navasana
Gerakan yoga untuk menurunkan berat badan yang kedua yaitu navasana. Gerakan navasana merupakan gerakan yoga yang mempunyai khasiat mengecilkan perut dan juga melatih otot perut. Untuk melakukan gerakan navasana ini dibutuhkan sekali keseimbangan tubuh. Cara melakukan gerakan navasana yaitu buatlah psosi duduk kemudian angkat kedua kaki dan juga tubuh hingga membentuk huruf V. Setelah membentuk huruf V maka tahanlah posisi tersebut sekitar kurang lebih 30 detik lakukanlah secara berulang.
- Matsyasana
Gerakan yang ketiga yaitu Matsyasana atau dikenal sebagai fish pose. Bagian yang tubuh yang bekerja dalam gerakan ini yaitu panggul, tubuh bagian tengah, dada, leher, lengan, bahu dan juga punggung. Cara melakukan gerakan matsyasana yaitu bersiaplah dalam posisi duduk akan tetapi kedua kaki menjulur atau selonjoran. Kemudian letakkan kedua telapak tangan di lantai dan atur posisi ujung jari supaya menghadap pada bagian depan. Langkah selanjutnya yaitu tekuk siku dan lepaskan bagian lengan ke lantai. Langkah terakir angkat dada ke atas dan aturloh posisi dadar menuju arah langit dengan begitu maka kepala akan terasa rileks. Kemudian ambil napas secara dalam-dalam dan keluarkan secara perlahan, lakukan setidaknya 2 hingga 3 kali.
- Anantasana
Gerakan yoga untuk menurunkan berat badan secara mudah yang keempat yaitu anantasana. Cara melakukan gerakan anantasana yaitu posisi awal tubuh berbaring ke arah sisi kanan dengan posisi tangan kanan menyangga bagian kepala. Kemudian aturlah napas dan kaki kiri mulai ditekuk hingga ke lutut, setelah itu peganglah kaki kiri yang ditekuk menggunakan tangan kiri. Langkah terakhir perlahan luruskan kaki ke atas.
- Setu Bandhasana
Gerakan yang terakhir yaitu setu bandhasana. Cara membuat gerakan ini yaitu mulailah dengan posisi awal terlentang kemudian tekuklah lutut. Setelah ditekut tempatkan ke dua telapak kaki pada lantai dan posisikan pinggul terpisah dengan lengan. Selanjutnya tekan kaki dan luruskan tulang ekor kemudian angkat pinggul ke atas. Langkah terakhir yaitu silangkan kedua tangan dibawah tubuh aturlah napas setidaknya 3 kali mengambil napas secara panjang.
Itulah 5 gerakan yoga untuk menurunkan berat badan yang dapat dilakukan untuk menurunkan berat badan secara mudah dan cepat. Selain dapat menurunkan berat badan dengan melakukan yoga kita pun akan terhindari dari stress ataupun depresi. Sekian pambahasan kali ini, semoga bermanfaat.