Penggunaan kertas minyak belum cukup dalam menghilangkan minyak pada wajah, karena hanya menyerap dari luar saja. Oleh karena itu diperlukan cara lain yang lebih efektif dalam mengatasi minyak berlebih pada wajah Anda.
Penyebab kulit wajah berminyak
Tubuh manusia secara alami akan memproduksi minyak untuk menjaga kesehatan dan kelembaban kulitnya. Namun kalau berlebihan tentunya akan mengganggu. Produksi minyak terlalu berlebihan pada kulit dapat menimbulkan jerawat. Berikut ini adalah penyebab kulit wajah berminyak:
- Penyebab wajah terlalu berminyak dapat disebabkan karena faktor genetik
- Ketidakstabilan hormon juga dapat membuat produksi minyak yang berlebih
- Stress juga dapat menimbulkan jerawat
- Cuaca yang panas
- Menggunakan makeup terlalu tebal dapat membuat minyak yang di produksi wajah secara alami tersumbat dan menimbulkan jerawat
Cara mengatasi wajah berminyak
- Mengontrol pola makan
Kurangi makan makanan yang mengandung lemak jahat atau makanan yang mengandung minyak misalnya gorengan. Hal tersebut akan meningkatkan kadar minyak dalam tubuh. Perbanyak makan sayur dan buah agar tubuh tidak kekurangan nutrisi dan juga vitamin. - Perbaiki pola hidup
Pola hidup yang sehat merupakan kunci memiliki tubuh yang sehat. Caranya adalah dengan rutin berolahraga, tidak mengonsumsi alkohol, dan selalu berpikir positif supaya tubuh tidak mengalami stress. - Rajin minum air putih
Kulit yang kekurangan cairan psti akan terasa kering. Kondisi tersebut membuat kulit butuh lebih banyak minyak sehingga produksi sebum pun meningkat yang menyebabkan kulit jadi lebih berminyak. Rajin minum air putih 6-8 gelas sehari mampu memenuhi kebutuhan cairan dalam tubuh sehinggga kulit terjaga tidak mengalami dehidrasi. - Rutin menggunakan masker wajah
Untuk kulit berminyak, Anda bisa mencoba masker dari bahan-bahan alami seperti putih telur, bengkuang, pisang, madu, avokad, dan tomat. Manfaat tomat untuk wajah dan bibir. - Selalu gunakan tabir surya atau pelembap
Saat beraktivitas di luar ruangan, jangan lupa untuk selalu menggunakan tabir surya (sunblock) atau pelembap agar terhindar dari paparan sinar UV dan radikal bebas yang mempengaruhi kualitas wajah Anda. - Rajin membersihkan wajah
Setelah beraktivitas seharian terutama di luar rumah, debu polusi akan menempel pada wajah dan mengakibatkan pori-pori wajah tersumbat. Dengan mencuci muka minimal dua kali sehari dan membersihkan wajah dengan make up remover akan membantu menjaga kebersihan dan kelembapan pada wajah Anda. Gunakan sabun wajah yang mengandung oil control.
Manfaat Tomat Untuk Wajah dan Bibir
Tomat tinggi antioksidan dan mengandung likopen yang dapat melindungi sel kulit dari kerusakan. Selain itu tomat juga mengandung vitamin C dan vitamin A yang mengurangi kadar minyak berlebih pada kulit. Masker tomat efektif dalam menjaga wajah Anda dari minyak yang berlebih. Manfaat tomat untuk wajah dan bibir.
Cara alami bisa menggunakan tomat
- Pilih tomat ukuran sedang untuk dijadikan masker wajah.
- Potong daerah tengah tomat kemudian oleskan pada pipi hingga merata.
- Sedikit di tekan tomat hingga mengeluarkan cairan di dalamnya.
- Diamkan selama 15 menit dan bersihkan dengan air bersih.
- Ulangi perawatan sebanyak 2 sampai 3 kali seminggu untuk hasil yang lebih maksimal
Jadi jika Anda mempunyai masalah kulit berminyak, bisa langsung saja mencoba masker tomat. Manfaat tomat untuk wajah dan bibir. Tomat juga dapat mencerahkan bibir, melembabkan bibir, memerahkan bibir, dan mengatasi sariawan. Begitu banyak manfaat dari tomat yang dapat menjadi bahan alami bagi kecantikan Anda. Semoga informasi yang kami berikan bermanfaat.