Masalah-masalah di wajah tentunya membuat penampilan menjadi kurang menarik, misalnya saja masalah komedo di hidung. biasanya komedo ini akan terlihat seperti bintik-bintik putih maupun hitam. Komedo seringkali terjadi pada jenis kulit berminyak, hal ini disebabkan karena penyumbatan yang terjadi di kelenjar sebaceous. Meskipun komedo tak terlihat seperti hal nya jerawat, namun komedo membuat penampilan menjadi tidak sempurna. Tak hanya wanita bahkan pria juga bisa mengalami masalah seperti ini. Namun bukan berarti jika komedo tidak dapat dihilangkan dari wajah anda, anda bisa mengatasi komedo ini dengan menggunakan masker penghilang komedo di hidung. Nah bagi anda yang sedang mencari masker untuk mengatasi komedo, pilihan masker di bawah ini patut anda coba.
Resep masker penghilang komedo di hidung :
1. The Face Shop Jeju Volcanic Lava Peel Off Clay Nose Mask
Produk kecantikan asal korea ini memang sangat direkomendasikan bagi anda yang memiliki permasalahan komedo. Anda bisa menggunakannya di area hidung, dan kemudian diamkan beberapa menit. Setelah itu kelupas masker dan komedo-komedo bisa terangkat sempurna. Masker ini sangat aman digunakan dan tidak beresiko menymbat pori-pori. Tak hanya mengatasi komedo namun masker ini juga dapat menarik minyak dan kotoran yang dapat menyumbat pori-pori di wajah.
2. Boscia Luminizing Black Mask
Masker ini diyakini dapat mengatasi pori-pori dan mengangkat kotoran yang menjadi penyebab munculnya komedo. Kandungan calcium montmorillonite clay di dalam masker ini berfungsi untuk mengatasi permasalahan seperti komedo, sel kulit mati, serta minyak berlebih.
3. Glamglow Supermud Clearing Treatment
Masker dari glamglow ini adalah masker yang cukup ampuh untuk dikatakan sebagai masker penghilang komedo di hidung karena kandungan di dalamnya mengangkat komedo dan kotoran yang ada hingga ke lapisan kulit dasar sekalipun. Selain itu, masalah lainnya seperti jerawat dan pori-pori besar sekalipun juga dapat teratasi dengan menggunakan masker yang satu ini. Meskipun mahal, namun masker ini memiliki tingkat keampuhan yang tidak diragukan.
Produk masker lainnya :
4. Biore Charcoal Sel Heating One Minute Mask
Face mask yang satu ini dapat membantu melelehkan komedo, kotoran hingga minyak berlebih yang mengendap di wajah. produk ini memiliki bahan dasar charcoal yang mana memang ampuh untuk membersihkan wajah secara menyeluruh. Untuk penggunaannya pun juga cukup mudah, anda bisa mengoleskan di area hidung dan diamkan selama beberapa menit. Setelah itu bilas dan anda bisa merasakan sensasi dingin di kulit anda.
5. Garnier Oli Clear Self-Heating Sauna Mask
Produk garnier ini dapat digunakan bagi anda yang memiliki wajah berminyak serta dapat mengatasi komedo di hidung. formulasinya juga efektif untuk membersihkan hingga ke pori-pori terdalam sehingga wajah bersih dan terbebas dari komedo. Selain itu kandungan zinc dan clay di dalamnya dapat membersihkan minyak sehingga komedo tidak dapat
6. Sariayu Masker Ketan Hitam
masker produksi Indonesia ini juga dapat anda gunakan untuk mengatasi komedo berlebih di wajah. kandungan ketan hitam, madu, ekstrak kemuning, minyak sereh, dan vitamin E nya membantu untuk mengatasi komedo. Dan tak hanya membantu mengatasi komedo saja, namun juga dapat mengecilkan pori-pori serta meremajakan kulit. Sehingga wajah terihat cerah dan bersih seketika. Harganya pun juga sangat murah hanya sekitar Rp 11.000 saja.
Nah itu tadi beberapa merk masker ternama yang mana ampuh dijadikan sebagai masker penghilang komedo di hidung. Gunakan produk masker diatas secara rutin dan anda bisa melihat sendiri hasilnya, komedo hilang dan wajah akan terasa bersih dan segar. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat untuk anda.