Bau mulut yang kurang sedap tentu saja akan sangat menganggu aktivitas sehari hari, apalagi jika anda sering berbicara dengan banyak orang. Tentu ini akan membuat kepercayaan diri menjadi menurun. Ada berbagai faktor yang menyebabkan munculnya bau tak sedap dari mulut, salah satunya yaitu kondisi gigi yang berlubang dan tidak terawat. Bahkan meskipun gigi yang berlubang berukuran kecil sekalipun, sudah dapat menyebabkan bau mulut yang kurang sedap. Mengatasi bau mulut karena gigi berlubang.
Bau mulut yang diakibatkan gigi berlubang dapat terjadi karena lubang-lubang pada gigi menjadi tempat berkumpulnya sisa-sisa makanan. Apalagi jika jarang dibersihkan, maka sisa-sisa makanan ini akan menumpuk dan memicu bakteri. Sebenarnya kehadiran bakteri dalam mulut sangat lah normal, karena dengan adanya bakteri memiliki peran untuk menjaga kesehatan mulut, sistem pencernaan, hingga sistem imunitas. Namun jika kebersihan di dalam mulut tidak terjaga dengan baik, maka perkembangan bakteri menjadi tidak terkendali yang kemudian menyebabkan berbagai permasalahn termasuk bau mulut. Lalu bagaimana cara yang efektif mengatasi bau mulut karena gigi berlubang? Berikut ini penjelasannya.
Mengatasi Bau Mulut Karena Gigi Berlubang
1. Menggosok Gigi Secara Rutin
Cara pertama yang paling mudah dilakukan dalam merawat gigi adalah dengan menggosok gigi secara rutin, minimal 2 kali sehari. Hal ini akan sangat membantu menjaga kesehatan dan kebersihan gigi serta mulut. Saat anda menggosok gigi, maka anda dapat mencegah sisa-sisa makanan dapat menumpuk dan bersarang pada gigi. Namun hal ini tidak berarti jika jarak antara makan dan gosok gigi lumayan jauh, karena proses pembusukan sudah terjadi dan menyebabkan mulut bau tidak sedap. Untuk itu lah rutin menggosok gigi bisa membantu mengurangi bau tak sedap dalam mulut.
2. Gunakan Obat Kumur
Selain rutin menggosok gigi, maka anda bisa mencoba untuk menggunakan obat anti kumur agar dapat mencegah dan mengatasi bau mulut karena gigi berlubang. Pilihlah jenis obat kumur yang memiliki kandungan anti bakteri. Namun sebelumnya pastikan jika anda memilih obat kumur yang tepat bagi kondisi anda. Jika perlu tidak ada salahnya berkonsultasi kepada dokter gigi anda.
3. Menambal Atau Mencabut Gigi
Tambal atau cabut gigi mungkin menjadi salah satu cara lainnya yang efektif mengatasi bau mulut akibat gigi berlubang. Selain dapat mengatasi penyebab utama dari bau mulut, cara ini juga menjaga agar gigi tidak mengalami kerusakan yang lebih parah. Jika kondisi lubang pada gigi masih minimal, mungkin bisa dilakukan penambalan. Namun jika anda disarankan dokter gigi untuk segera mencabutnya, maka tidak ada salahnya untuk dilakukan.
4. Pastikan Jika Tidak Ada Sisa Makanan Yang Menyangkut
Sehabis makan, pastikan jika tidak ada sisa-sisa makanan yang masih menyangkut. Segera bersihkan gigi setelah makan, baik itu menyikat gigi maupun membersihkah lidah sehingga membuat mulut kembali segar dan bersih. Dengan memastikan tidak ada sisa makanan yang masih menempel, tentu saja mengurangi resiko munculnya bau mulut.
Bisa juga dengan menggunakan benang gigi
Anda juga bisa menggunakan flossing floss (benang gigi) yang dapat membersihkan hingga ke sela-sela gigi yang tidak bisa dijangkau oleh sikat gigi. Alat ini sangat efektif mencegah terbentuknya plak, salah satu penyebab gigi berlubang. Meskipun cara ini tidak bisa menghilangkan bau mulut secara langsung, namun akan sangat bermanfaat menjaga kesehatan gigi dan gusi.
Nah itu tadi 4 cara yang bisa anda lakukan untuk mengatasi bau mulut karena gigi berlubang. Selain itu jangan lupa untuk rajin memeriksakan kondisi kesehatan gigi dan mulut anda ke dokter sehingga mengurangi resiko terjadinya permasalahan pada gigi maupun mulut. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat untuk anda.